Kota Bogor

Bantu Promosikan Anggota Pakirnabo, Disbudparekraf Gelar Bale Kreatif

BOGOR-KITA.com – 

Selama 20 hari ke depan, Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disbudparekraf) Kota Bogor menggelar Bale Kreatif. Kegiatan ini menampilkan beragam produk kuliner Usaha Kecil Menengah (UKM) binaan Disbudparekraf. 

Dijelaskan Kepala Disbudparekraf Shahlan Rasyidi, Bale Kreatif itu sudah dimulai sejak Jumat, 10 Juni 2016 hingga akhir Juni nanti. Biasanya kegiatan yang telah menjadi agenda rutin hanya digelar selama satu hari saja.

”Bale Kreatif ini sudah menjadi agenda rutin. Hanya saja di bulan suci Ramadhan ini dilaksanakan selama 20 hari, biasanya hanya satu hari saja. Melalui Bale kreatif ini warga yang ingin mencari atau membeli kuliner untuk berbuka puasa bisa datang ke acara ini, lokasinya di halaman Kantor Disbudparekraf,” jelas Shahlan.

Dikatakannya, Bale Kreatif ini diikuti sebanyak 20 anggota Paguyuban Kuliner Asli Bogor (Pakirnabo). Dimana pada acara Bale Kreatif ini mereka menjual produk-produknya. “Jadi selain untuk mempromosikan produk-produknya, melalui Bale Kreatif ini juga sebagai ajang untuk meningkatkan pendapatan mereka,” kata Shahlan.

Selaku pembina Pakirnabo, Disbudparekraf berharap agar hasil yang diperoleh anggota Pakirnabo dari acara Bale Kreatif ini dapat lebih mengembangkan usahanya. [] Admin

Baca juga  At Taufiq Tegaskan Terduga Pelaku Kekerasan Anak Bukan Guru Atau pun Pegawainya
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top